Tokoh Masyarakat Gruduk Kantor Desa Gunungsari, Diduga Sarat KKN Dana Desa, Sekdes jadi Sorotan

Kabar Daerah259 Dilihat

Cianjur, sinarsuryanews.com –
Sejumlah tokoh masyarakat desa gunungsari kecamatan sukanagara geruduk kantor desa dengan tujuan mempertanyakan program desa yang di nilai sarat KKN. pasalnya kurang terbuka dan banyak keganjilan diantaranya dalam mengelola dan merealisasikan dana desa diduga kuat jadi bancakan para oknum, sehingga tokoh dan BPD akan pertanyakan Langsung ke Kades
ungkap toko masyarakat yang hadir. (13/06-2023)

Sejumlah tokoh menyampaikan aspirasi kepada ketua BPD, dimana pihak BPD mempersilahkan untuk menyampaikan maksud dan tujuannya. BPD siap menindaklanjuti apabila ada ketimpangan yang terjadi, baik penyelewengan atau salah kebijakan, itu diluar tupoksinya

Acara penyampaian aspirasi tokoh masyarakat cukup lama dengan BPD kemudian munculah kepala desa, acara itu di aula desa, yang dihadiri Babinmas lalu kades di beri ruang waktu oleh pihak BPD menjawab pertanyaan dari tokoh dan apa keinginannya, sehingga kepala desa secara serius siap mempertanggung jawabkan jika ada ketimpangan atau kekeliruan demi kemajuan desa gunungsari.

Hal yang di sampaikan tokoh masyarakat adalah banyak dugaan penyelewengan dana yang berkaitan dengan pelaksanaan kegiatan dari sumber dana desa diantaranya ada kegiatan yang di laksanakan oleh TPK sedangkan dalam rab biaya 48.000.000. dana yang diterima oleh TPK hanya 8 juta, kemudian ada alokasi dana untuk alat kesehatan 97.000.000,- yang di alokasikan hanya 40 juta, ditahun 2023 belum jelas kegiatannya,
Penjelasan dari TPK selaku kasi kesra kepada awak media, membenarkan ada pelaksanaan hidroponik di tahun anggaran 2022 lokasi Babakan nangka biaya 48 juta namun saya terima Rp 8 juta, kemudian pengadaan alat kesehatan 97 juta alokasi dana hanya 27 juta kalau saya mendapat perintah dan keuangan dari sekdes, dan saya berbicara apa adanya sempat saya menolak kegiatan yang lainnya lantaran tidak sanggup nilai dana yang tidak sesuai adapun pipanisasi belum ada pelaksanaan di tahun 2023. katanya

Selang beberapa saat ade sadili selaku kepala desa datang langsung duduk berdampingan dengan BPD menghadap para tokoh masyarakat, kemudian BPD mempersilahkan kades untuk menjawab aspirasi masyarakat yang diwakili para tokoh masyarakat, lalu kades menyatakan dirinya bersedia akan bertanggung jawab dan siap memperbaiki kekurangan yang di anggap keliru dan mengucapkan terima kasih telah mengingatkannya.

Menurut kepala desa ade sadili paska acara selesai di ruangan kantor kepada awak sinar surya, dia mengatakan saya selaku kepala desa bukan tidak ikut campur urusan proyek namun saya sangat percaya kepada perangkat desa dan saya tegaskan ke masing- masing cara kerja sesuai dengan tupoksi dan penuh tanggung jawab guna kemajuan desa gunung sari.

Segala kegiatan terselesaikan dengan baik sesuai laporan, Tetapi ketika ada hal seperti ini saya siap akan menindaklanjuti keinginan masyarakat, justru saya selaku kepala desa mengucapakan terima kasih kepada tokoh masyarakat dan BPD telah memberikan masukan, di jadikan dasar untuk pembenahan kinerja saya dan para staf yang ada di desa gunungsari, guna kemajuan, sekali lagi saya akan tegas apabila ada staf melakukan penyimpangan saya akan tindak tegas dan akan menempuh aturan yang berlaku pungkasnya. (delin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *