KAB Bandung — Dua sosok mayat seorang perempuan dan anak balita perempuan ditemukan di sekitar aliran Sungai Citarum (dekat Sektor 8) wilayah Kp. Daraulin Desa Nanjung. Kanit Satpol PP & Satlinmas Kecamatan Margaasih beserta Anggota @satpolppmargaasih langsung mengecek TKP.
Kronologis kejadian :
Menurut keterangan saksi yang bernama Gibas, bahwa pada hari Jum’at tanggal 5 Juli 2024 sekitar pukul 10.00 WIB di Kp. Daraulin Rt 06 Rw 07 Desa Nanjung Kecamatan Margaasih Kabupaten Bandung dirinya mendapatkan informasi dari warga Soreang adanya sesosok mayat yang mengambang, selanjutnya saksi mengecek ke lokasi dan ternyata benar ada sesosok mayat perempuan dan balita perempuan.
Selanjutnya saksi melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Margaasih, anggota piket Polsek Margaasih langsung mengecek ke TKP dan berkoordinasi dengan Pawas dan piket Inafis Polres Cimahi.
Setelah dilakukan olah TKP dan pemeriksaan mayat, tidak ditemukan adanya tanda – tanda kekerasan pada tubuh korban/mayat tersebut.
Selanjutnya petugas piket Polsek Margaasih beserta petugas piket Inafis Polres Cimahi melaksanakan evakuasi mayat tersebut dan dibawa ke RS. Sartika Asih untuk dilakukan Visum Et Repertum
Adapun identitas korban :
Tanpa identitas
Ciri ciri Korban :
1. Ibu tersebut :
– Menggunakan baju warna Biru Muda
– celana panjang Biru Muda
– rambut panjang sebahu berwarna hitam
– Kulit sawo matang
– Tidak di temukan bekas tanda – tanda penganiayaan
– Kondisi mayat dalam keadaan hamil.
– Ditemukan ada kain tali warna hijau yang di ikat di pinggang dan di ikatkan ke badan mayat balita tersebut
2. Anak Balita perempuan tersebut :
– Mengunakan kerudung warna krem
– Baju belang berwarna oren dan putih
– Menggunakan celana hitam panjang
Saksi-saksi :
1. – Agus
Tempat Tanggal Lahir : Bandung, 8 Agustus 1974
Alamat : Kp. Daraulin Rt 002 Rw 007 Desa Nanjung Kecamatan Margaasih Kabupaten Bandung.
Agama : Islam
2. – Gibas
Tempat Tanggal Lahir : Bandung, 15 Agustus 1994
Alamat : Kp. Daraulin Rt 002 Rw 007 Desa Nanjung Kecamatan Margaasih Kabupaten Bandung.
Agama : Islam
Upaya petugas kepolisian :
– Melakukan cek TKP
– Mencari saksi
– Pemeriksaan oleh Inafis
– Membawa mayat ke RS. Sartika Asih
– Membuat Visum Et Repertum
Sumber : ORARI
Repost : Dimas Permadhi